Berita Obat Terkini :
Home » » Civell

Civell

Civell, Informasi obat kali ini akan menjelaskan jenis obat antibiotik Ciprofloxacin / Siprofloksasin HCl, yang diantaranya menjelaskan dosis obat, komposisi atau kandungan obat, manfaat atau kegunaan dan khasiat atau dalam bahasa medis indikasi, aturan pakai Civell, cara minum/makan atau cara menggunakannya, juga akan menerangkan efek samping atau kerugian, pantangan atau kontra indikasi serta bahayanya, over dosis atau keracunan, dan farmakologi serta meknisme kerja dan harga dari obat Civell, dan inilah penjelasannya: 

CIVELL
GOLONGAN
K Merah

KANDUNGAN
Ciprofloxacin / Siprofloksasin HCl.

INDIKASI
  • Infeksi saluran kemih termasuk prostatitis (radang kelenjar prostata), uretritis (radang uretra/aliran kandung kemih) dan gonore servisitis (radang leher rahim).
  • Infeksi saluran pencernaan termasuk tifus & paratifus.
  • Infeksi saluran pernapasan.
  • Infeksi kulit dan jaringan lunak, infeksi tulang dan sendi.
KONTRA INDIKASI
Hipersensitivitas.
Wanita hamil, menyusui.
Anak-anak dan anak remaja yang masih dalam masa pertumbuhan.

PERHATIAN
  • Kerusakan ginjal.
  • Gangguan susunan saraf pusat.
Interaksi obat :
  • peningkatan Teofilin dalam plasma.
  • penurunan absorpsi/penyerapan Siprofloksasin jika digunakan dengan antasida yang mengandung Magnesium-Aluminium.
EFEK SAMPING
Gangguan saluran pencernaan, reaksi hipersensitivitas, reaksi muskuloskeletal, reaksi kardiovaskular; sangat jarang : kolitis pseudomembranosa, kejang, reaksi psikosis dan reaksi lain susunan saraf pusat, nefritis interstisial, gangguan hati, fotosensitivitas, kehilangan pendengaran yang bersifat sementara.

INDEKS KEAMANAN PADA WANITA HAMIL
Penelitian pada hewan menunjukkan efek samping pada janin ( teratogenik atau embriosidal atau lainnya) dan belum ada penelitian yang terkendali pada wanita atau penelitian pada wanita dan hewan belum tersedia. Obat seharusnya diberikan bila hanya keuntungan potensial memberikan alasan terhadap bahaya potensial pada janin.

KEMASAN
Kaplet salut selaput 500 mg x 3 x 10 butir.

DOSIS
Infeksi saluran kemih :
  • ringan sampai sedang : 2 kali sehari 250 mg.
  • berat : 2 kali sehari 500 mg.
Infeksi saluran pernafasan, tulang dan sendi, kulit dan jaringan lunak :
  1. ringan sampai sedang : 2 kali sehari 500 mg.
  2. berat : 2 kali sehari 750 mg.
Gonore akut : 250 mg sebagai dosis tunggal.

PENYAJIAN
Dikonsumsi bersamaan dengan makanan atau tidak

HARGA  :
Rp. 303.600/kemasan

PABRIK
Novell Pharmaceutical Laboratories
Bagikan Artikel Ini :
 
Tentang Saya | Contact Us | Privacy Policy | Catatan | Disclaimer | Donatur Situs
Copyright © 2013-2017. Situs Nama Obat . All Rights Reserved.
Design Template by Situs Nama Obat | Support by creating website | Powered by Blogger